Detail Mengulum Kisah dalam Tubuh yang Terjarah - Akhmad Taufik
Spesifikasi Kategori : Sastra Berat : 250 gram Asal Barang : Lokal Deskripsi Menikmati puisi-puisi dalam antologi MENGULUM KISAH DALAM TUBUH YANG TERJARAH, terasa sekali bahwa si penyair tengah memuisikan berbagai fenomena kehidupan yang dilihat, didengar, dirasakan, maupun dialaminya. Artinya, penyair sedang menyampaikan ide atau momentum puitik dalam konstruksi kebahasaan yang lazim disebut puisi. Maka, tidak mengherankan jika puisinya bukan hanya terasa "indah" dan "menyenangkan" ketika diapresiasi, melainkan juga menyajikan renungan-renungan subtil perihal nilai kearifan, kemanusiaan, moral akhlak, dan budi pekerti. Dengan demikian, antologi puisi ini layak dijadikan kajian spiritualisme, sosiologi, antropologi, edukasi, maupun kebudayaan dan peradaban suatu bangsa. - Iman Budhi Santosa