Evolusi, budaya, dan mode selalu mengundang keanehan, dengan campur baur antara seksualitas dengan segitiga Oedipus yang menarik perhatian kita seumur hidup.
OEDIPUS COMPLEX adalah istilah yang digunakan oleh Sigmund Freud dalam teorinya tentang tahap perkembangan psikoseksual untuk menggambarkan perasaan keinginan anak. Ada satu tahap perkembangan ketika seorang anak laki-laki menghendaki ibunya dan seorang gadis kecil menghendaki ayahnya. Dan fase ini menjadikannya fondasi tak tergoyahkan yang melandasi bangunan besar psikoanalisis.
Buku ini akan menjelajahi pandangan-pandangan mutakhir tentang kaitan antara segitiga Oedipus dalam keluarga dan gagasan tentang pengetahuan diri serta cara-cara bawah sadar kita untuk mendapatkan identitas. Oedipus Complex terasa gampang-gampang susah untuk membuatnya gamblang dan mudah dipahami. Buku ini memberikan penjelasan dan pemahaman lebih dalam untuk menunjukkan arah serta kondisi yang terjadi.
Judul Buku: Psikologi Oedipus Complex - Ecosystem Penulis: Rob Young Penerbit: Amadeo, 2021 Kategori: Psikologi ISBN: 978-602-1528-27-3 SKU: BRD7115 Bahasa: Indonesia Dimensi: 12 x 18 cm l Softcover Tebal: viii + 124 hlm l Bookpaper