Tujuan buku ini semata-mata untuk menyajikan "prinsip kerja" Psikologi baru dalam bentuk yang gamblang dan sederhana, sehingga dapat dipahami dan dimanfaatkan oleh setiap orang yang memiliki kecerdasan rata-rata. Tak ada upaya membuat frase yang rumit, atau tulisan yang bagus---semuanya lebih dikhususkan untuk memberi faedah dan "kemampuan kerja".
Inti dari buku ini dapat ditemukan dalam pertanyaan ujian yang menentukan tingkat kepositifan ide, pikiran, perasaan, firasat, hasrat, emosi, dan keadaan mental lainnya yang termaktub dalam bab penutup. Pertanyaan itu adalah:"Apakah ini membuat saya lebih kuat, lebih bertenaga, lebih mampu, lebih efisien, lebih baik?"
Dipercaya bahwa dengan mempelajari buku ini secara seksama, oarang akan berhasil menerapkan ujian ini dalam kehidupan sehari-hari. Dan ini adalah ujian yang penulis ingin semua terapkan pada buku itu sendiri.