Detail Teknik Cepat Membuat Busana - Aneka Gaya Kebaya by Siti Sabariah Lubis
TEKNIK CEPAT MEMBUAT BUSANA: Aneka Gaya Kebaya Seri Teknik Cepat Membuat Busana (TCMB) dibuat dan diuji selama bertahun-tahun sehingga menjadi sebuah sistem pembuatan busana yang cepat, praktis, dengan hasil akhir yang nyaman dikenakan. Setiap buku dalam seri ini memuat pola dasar dan pecah pola, serta pengembangan model, yang memungkinkan pemula maupun terampil bisa menerapkan isinya dengan mudah. Buku TCMB Aneka Gaya Kebaya ini memuat berbagai pola dasar dan teknik pembuatan kebaya aneka model. Selama ini, pembuatan dan penyelesaian kebaya seringkali dianggap rumit. Di buku ini disajikan metode yang lebih mudah dan praktis. Model-model yang disajikan cukup simpel, namun manis dan mudah dikembangkan sesuai kebutuhan pembaca. Selain pola dasar kebaya, buku ini memuat teknik pembuatan kamisol serta tips praktis dalam pengukuran badan, pecah pola kebaya, cara memotong bahan, hingga pemasangan kombinasi pada busana hingga jadi. Metoda yang cukup lengkap ini akan memudahkan siapa pun dalam membuat kebaya kebanggaan Indonesia.