pompa skimer buat aquascape Power : 5Watt F Max : 880L/H
Sebagai pecinta / penggemar aquascape tentunya sudah tidak kaget kalau kadang di permukaan aquascape timbul semacam lapisan minyak. Bagi yang awam tentunya bingung sebenarnya apa sih lapisan minyak di permukaan itu? Kalau dalam bahasa inggris lapisan minyak ini disebut surface scum atau protein bio film. Lapisan minyak ini adalah lapisan protein alami yang terbentuk dari makanan ikan, kotoran ikan, dan bahkan bangkai ikan yang tidak terurai secara sempurna sehingga menyisakan protein dan mengambang di permukaan air.
Apakah lapisan minyak tersebut berbahaya? Lapisan minyak ini mungkin tidak berbahaya tetapi dapat mengurangi pertukaran gas yang normal terjadi di permukaan air. Selain itu hal ini menunjukan indikasi bahwa kita over feeding, kurang pemeliharaan ataupun mungkin ada peralatan yang rusak. Tapi pada beberapa sumber lapisan minyak ini menunjukan bahwa akuarium kita sehat.