Ayah-Bunda, pernahkah menghadapi si kecil yang sulit untuk diajak belajar, atau malas-malasan saat akan pergi ke sekolah ? Atau sulit mengajak anak untuk selalu menjaga kesehatan karena terlalu sering minum-minuman dingin? Duh, pasti repot sekali ya...
Mereka bertindak malas-malasan karena tidak paham betapa pentingnya menimba ilmu sejak muda. Mereka sulit diajak untuk mengurangi minuman dingin karena tidak paham resikonya. Sudah menjadi kewajiban kita untuk menjelaskan hal itu kepada anak-anak kita.
Tapi bagaimana caranya ?
Insya Allah Gema Insani telah menerbitkan 1 set buku Seri 5 Perkara yang bisa mengajak anak-anak kita untuk bisa memahami betapa pentingnya 5 perkara sejak dini yaitu: 1) Sehat Sebelum Sakit 2) Mudah Sebelum Tua 3) Kaya Sebelum Miskin 4) Lapang Sebelum Sempit 5) Hidup Sebelum Mati
Ayah & Bunda akan mudah mengenalkan tentang 5 perkara sebelum 5 perkara kepada si kecil lewat kisah yang sangat mudah dipahami karena kisah tersebut sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari. Dikemas dengan ilustrasi yang menarik dan full color serta dilengkapi dengan games yang menarik.
Mengapa Harus Membaca Buku Ini? - Mengajarkan pada anak untuk mementingkan 5 perkara sebelum 5 perkara yang lain datang - Menumbuhkan rasa syukur pada anak - Si kecil dapat belajar dan mengambil hikmah dari setiap kisah yang disajikan - Mempererat ikatan orang tua dan anak
DILENGKAPI: - Lembar permainan yang menghibur - Kesimpulan atau amanat di akhir kisah - Kutipan ayat serta hadits di setiap jilid
Judul : Seri 5 Perkara Penulis : Ariany Primastutiek Penerbit : Gema Insani Press Ukuran : 20 x 21 cm Jenis Cover : Soft Cover Tebal : 32 hal/jilid Berat : 410 gr ISBN : 9786022506430