Sebagai disinfektan luka, dapat mengurangi aeromanoas (hingga 99%) dan bakteri gram negatif lainnya, dapat membunuh Saprolegnia yang umum dijumpai sebagai infeksi sekunder pada Ulcer, dan tentu saja sebagai oksidator yang akan mengkosidasi bahan organik.
Perlakuan biasanya dilakukan 4 kali berturut dalam waktu 4 hari, dengan pemberian PK dilakukan setiap pagi hari. Apabila pada perlakuan ketiga atau keempat air bertahan berwarna ungu selama lebih dari 8 jam (warna tidak berubah menjadi coklat), maka hal ini dapat dijadikan pertanda untuk menghentikan perlakuan. Karena hal ini menunjukkan bahwa PK sudah tidak bereaksi lagi, atau dengan kata lain sudah tidak ada lagi bahan yang dioksidasi.
Obat ini jg dpt dipakai untuk sanitasi kaki sebelum pintu masuk hatchery atau kolam tertutup. Berguna sebagai desinfektan kuman atau kotoran yang terbawa dari luar ruangan atau hatchery
Dapat dipakai untuk fumigasi ruangan hatchery ikan udang maupun fumigasi peternakan Dosis yg dipakai untuk fumigasi adalah 20gram PK dicampur dengan 40 cc formalin. Dosis ini efektif untuk ukuran ruangan 3 meter kubik. Untuk kandang atau ruangan yg blm pernah tercemar penyakit. Untuk kandang atau ruangan yg pernah tercemar penyakit dosis bisa dua kali lipat atau kalo sudah tercemar berat bs tiga kali lipat