Abon adalah makanan yang dibuat dari suiran daging yang dimasak sampai kering. Pilihan bahannya pun beragam, mulai dari daging sapi, ayam, babi, sampai makanan laut seperti ikan dan udang. Terkadang sayur-sayuran seperti daun singkong atau kacang juga ditambahkan untuk menambah cita rasa.
Abon yang paling banyak dijual dan dikonsumsi di Indonesia itu berbahan dasar daging sapi. Daging sapi yang dimasak menjadi abon diberi bumbu yang terdiri dari gula, garam, merica, serta rempah-rempah lain seperti kemiri, pala, bawang, ketumbar dan daun sereh.
Di awal, daging akan dicuci lalu dipotong menjadi beberapa bagian. Kemudian, daging direbus dengan panci atau alat presto sampai lunak. Daging yang telah direbus pun disuwir-suwir menjadi serat-serat halus.
Suwiran daging dicampur dengan bumbu-bumbu yang sudah dipersiapkan, lalu dirajang terlebih dahulu sebelum digoreng sampai garing. Cara lainnya, daging juga bisa dijemur sampai kering selama beberapa hari lalu disangrai. seperti Abon Ayam yang sehat tanpa MSG dan Pengawet yang aman untuk Bayi dan anak-anak.