Menjemur bayi di bawah sinar matahari tanpa perlindungan sama sekali merupakan hal yang sangat berisiko. Kulit bayi yang lebih tipis 40-60% dibanding kulit orang dewasa, ditambah memburuknya kondisi alam seperti menipisnya lapisan Ozon, dapat menyebabkan intensitas radiasi Ultra Violet (UV) ke kulit semakin tinggi. Kulit bayi yang sering terpapar sinar matahari (UVA & UVB) dapat menimbulkan kulit terbakar, mengganggu sistem imun, terjadinya keriput serta bintik hitam penuaan, bahkan terjadinya mutasi sel pada kulit yang dapat menyebabkan tumbuhnya sel kanker. Pure Baby Sun Block - 100gr hadir dengan formula khusus low hazard yang tidak meresap ke dalam kulit sehingga aman dan bebas iritasi untuk kulit sensitif si kecil.
Memantulkan UVA & UVB Dengan kandungan SPF 25, losion sun block dari Pure Baby ini begitu aman digunakan oleh kulit sensitif bayi Anda. Lapisan losion ini dirancang agar tidak meresap ke dalam kulit dengan membentuk lapisan di kulit luar bayi. Si kecil pun senantiasa aman dari paparan sinar UVA & UVB matahari.
Menjaga Kelembaban & Kelembutan Kulit Formula yang aman bagi kulit sensitif bayi ini tidak hanya melindunginya dari efek negatif cahaya matahari, namun juga dapat membantu menjaga kelembaban dan kelembutan kulitnya. Anda pun tak perlu khawatir ketika menjemur si buah hati di bawah sinar matahari dengan Pure Baby Sun Block ini. #purebaby#purebabycream#sunblock#purebabysunblock#creambayi#creammuka