Minyak zaitun / Olive oil adalah minyak yang didapat dari buah zaitun, pohon tradisional dari basin Mediterania. Minyak zaitun berasal dari pohon zaitun yang tumbuh lambat, memiliki batang keriput dan abu-abu ramping dengan cabang pecah-pecah.
Olive oil adalah pelembab alami populer yang sering digunakan untuk melembutkan kulit dan rambut. Olive oil mampu mempertahankan elastisitas kulit dan cenderung membuatnya halus, kenyal, dan bercahaya.
Manfaat Olive Oil : • Pelembab yang baik untuk wajah, kulit, kuku/kutikula dan rambut • Menghilangkan bibir hitam dan memerahkannya • Memelihara kesehatan rambut yang sering di touch up • Merangsang pertumbuhan rambut • Memanjangkan dan menebalkan bulu mata dan alis • Mengencangkan kulit wajah • Menghaluskan kulit dan wajah • Menghapus make up
Cara Pemakaian: • Oleskan 2-4 tetes pada wajah yang telah bersih pada pagi dan/atau malam hari, pijat dengan lembut sekitar 1-3 menit untuk memastikan serum terserap sempurna • Oleskan 3-5 tetes oil pada batang dan akar rambut saat kondisi rambut basah setelah keramas, hindari pemakaian saat rambut kering • Oleskan pada bibir untuk mencerahkan secara alami • Oleskan pada alis dan bulu mata sebelum tidur untuk membantu pertumbuhannya • Aplikasikan pada jari, kutikula dan kuku yang kering untuk membantu melembabkannya • Aplikasikan pada badan dengan menambah esential oil sebagai minyak pijat (Massage oil) • Dapat dikombinasikan dengan varian oil lainnya agar lebih maksimal (cukup 1-2 tetes per oil)