Detail PUPUK CAIR AQUASCAPE AQUASEGAR COLOR UP Color Enhancer 250 ml
AQUASEGAR COLOR UP Isi 250ml
AquaSegar Color Up mengandung nutrisi dan trace element untuk mencegah memudarnya warna daun, meningkatkan kualitas warna dan kondisi tanaman anda, merah, oranye, kuning, bahkan hijau daun. Bukan balon dan bukan penyanyi. Selain nutrisi Color Up mengandung hormon antisianin dan karoten. Sangat disarankan bagi anda yang memiliki aquarium dengan corak warna merah atau ketika tanaman terlihat pucat dan seperti tidak hidup.
ANJURAN & ATURAN PAKAI : Untuk 100 liter air gunakan 2 ml (kurang lebih 1 pump) berbarengan dengan pupuk Micro Plus atau Aqua Segar Seri Pelebatan. Gunakan secara bertahap, jika dosis dirasa kurang tambahkan, jika mulai muncul lumut berarti tanda bahwa nutrisi sudah tidak dapat diserap tanaman sampai habis. Jangan lupa untuk ganti air 20-50% pada hari ke-7.
Seri ini membuat tanaman lebih berwarna harus diikuti dengan penambahan cahaya dan CO2 yang cukup. Rumus cahaya standar adalah 0.8 watt / liter untuk lampu bohlam/T5. Salah satu faktor lain yang harus diperhitungkan adalah arus air.
PERHATIAN : Ini pupuk serius pupuk, tapi kalau tidak ada yang bisa memberikan izin tumbuh kecuali yang diatas, jadi perhatikan arus air yang merata, jagalah suhu aquarium anda dibawah 28 Celcius, berikan pencahayaan yang cukup serta jangan lupa untuk mengajak ngobrol tanamanya dan berdoa supaya tanamanya subur.