Detail PRINTER EPSON L3150 (ALL IN 1 + WIFI) RESMI
Epson L3150 EcoTank WiFi Multifungsi Printer Setelah sukses dalam menghadirkan printer pendahulunya, kali ini Epson kembali memperkenalkan mesin pencetak series Epson L3150. Produk terbarunya kali ini, mampu memberikan hasil pencetakan yang lebih cepat dengan kualitas yang tajam. Bahkan, printer Epson diklaim bisa menghasilkan cetakan hingga 7500 untuk dokumen berwarna dan 4500 halaman hitam-putih. Disisi lain, desain tangki yang terintegrasi juga memungkinkan Anda bisa melakukan pengisian tinta printer tanpa khawatir tertumpah.
Handal dalam Kualitas & Kecepatan Cetak Dokumen Agar menjadikannya produk yang bisa di andalkan dalam melakukan pencetakan dokumen dengan hasil yang jelas dan bisa dilakukan secara cepat. Maka Epson L3150 Printer telah dilengkapi resolusi cetak hingga 5760 dpi guna menghasilkan cetakan berkualitas tinggi. Apalagi kemampuan kecepatan yang dimiliki yakni 10 ipm untuk halaman hitam – putih dan 5.0ipm untuk dokumen berwarna memungkin printer Epson bisa dipercaya.
Menghadirkan Inovasi Terbaru Sepertinya sang produsen menghadirkan inovasi terbaru pada series Epson L3150 Printer. Dimana, produk ini telah dilengkapinya teknologi nirkabel yang tentu memudahkan Anda dalam melakukan pencetakan melalui ponsel Anda. Ditambah lagi adanya teknologi Wi-Fi Direct memungkinkan Anda untuk menghubungkan hingga 4 perangkat printer tanpa sebuah router. Sebagai pelengkap, mesin pencetak Epson juga telah kompatibel dengan Google Cloud Print yang mencetak langsung dari smartphone Android, table atau PC menggunakan akun Google Anda.
Spesifikasi : Print : Direction : Bi-directional Printing Language : ESC/P-R Resolution : 5760x1440 dpi Speed (Draft, A4) : Up to 33ppm (black) / 15ppm (Color) Speed (ISO 24734, A4, Simplex) : Up to 10ipm (black) / 5ipm (Color)