Pocari Sweat adalah minuman isotonik yang memiliki kandungan hampir sama dengan cairan tubuh sehingga dipercaya dapat menggantikan cairan tubuh yang hilang saat melakukan aktivitas sehari-hari. Berkurangnya cairan tubuh, dapat menyebabkan tubuh menjadi kelelahan, lemas atau lemah, kurang konsentrasi, dan juga dehidrasi. Pocari Sweat telah terbukti memiliki kandungan elektrolit yang baik untuk menahan cairan lebih lama di dalam tubuh sehingga efektif dalam mempertahankan komposisi cairan dalam tubuh setelah mengkonsumsi pocari sweat. Kekurangan cairan juga dapat ditandai dengan kulit menjadi kering, sehingga untuk menghindarinya Anda juga dapat mengkonsumsi pocari sweat untuk mnejaga kelembaban dan kesehatan kulit Anda.Cairan tubuh juga berperanan penting untuk mendistribusikan oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh sehingga konsumsi pocari sweat juga dapat melancarkan buang air besar karena umumnya BAB dapat menjadi tidak lancar jika Anda kurang minum air, atau terlalu banyak air dalam feses yang diserap usus sehingga feses menjadi keras, hal ini lah yang kemudian dapat dibantu oleh pocari sweat yang dapat menjaga kebutuhan cairan dalam tubuh tetap stabil. Sehingga, boleh saja jika ingin mengkonsumsi pocari sweat 1x setiap hari untuk menyeimbangkan cairan tubuh Anda. Belum pernah dilaporkan adanya bahaya jika mengkonsumsi produk ini secara berlebihan namun sebaiknya tidak dikonsumsi lebih dari 3x sehari.