Detail Pestisida Nabati Organik Pencegah Hama Pembasmi Hama 250 ml
Pestisida Nabati
berasal dari esktrak beberapa macam bahan nabati, yang ditakar sedemikian rupa sehingga tercipta formulasi yang tepat untuk mengendalikan hama dan penyakit pada tanaman. Sangat ramah lingkungan, karena tidak meninggalkan residu baik di tanaman, tanah, manusia, maupun lingkungan sekitar.
Manfaat 1. Tidak menyebabkan keracunan pada tanaman sekalipun overdosis dalam pengaplikasiannya 2. Menghasilkan panen yang bebas dari residu kimia sehingga lebih aman dikonsumsi 3. Terbuat dari campuran beberapa ekstrak nabati yang masing masing memiliki spesifikasi sasaran hama dan penyakit, sehingga dalam satu formulasi mampu mengendalikan berbagai macam hama dan penyakit. 4. Ekstrak daun Sirsak mampu mengendalikan hama Thrips dan kutu daun; Ekstrak daun Salam berperan dalam menggangu selera makan hama; dan ekstrak bawang putih mengendalikan hama ulat, serangga penghisap daun, embun tepung, bakteri, dan jamur antraknosa.
Cara aplikasi 1. Larutkan pestisida nabati dengan takaran 5 mL 500 ml air 2. Semprotkan secara merata ke seluruh bagian tanaman, termasuk bagian bawah daun 3. Interval penyemprotan tiap 2-3 hari dalam seminggu. Jika sudah terserang hama sehari sekali
Waktu penyemprotan pestisida juga menentukan efektifitas pestisida. Waktu penyemprotan terbaik dilakukan pada pagi hari dan sore hari. Jangan menyemprot pestisida di siang hari karena dapat menyebabkan pestisida menguap dan tidak efektif dalam mengurangi hama