Paku untuk material seng lebih dikenal dengan sebutan paku payung. Sesuai dengan namanya, kepala paku memang menyerupai payung. Agar tidak terlalu kontras, paku payung umumnya berwarna keperakan, yakni sama dengan warna seng.
Karena bahan bangunan jenis seng memiliki kontur permukaan yang bergelombang, air akan mudah menyusup masuk melalui celah tempat tertancapnya paku dan menyebabkan kebocoran. Dengan kepala yang menyerupai payung, kebocoran tentu bisa dihindari.
Untuk panjang, pilihan paku seng yang tersedia biasanya berukuran 7 dan 10 cm. Walaupun harga paku payung relatif sedikit lebih mahal dari paku untuk material kayu, beberapa orang juga tetap menggunakannya untuk papan. Alasan utama mereka adalah untuk bangunan yang lebih kokoh.
HARAP CHAT DAHULU SEBELUM MEMBELI. BARANG YANG SUDAH DIBELI TIDAK DAPAT DIKEMBALIKAN. JIKA ADA KERUSAKAN HUBUNGI PALING LAMA 1X24 JAM JIKA LEWAT WAKTU KAMI ANGGAP PESANAN SELESAI DAN TIDAK ADA KOMPLAIN.