Indonesia merupakan negara kepulauan dengan 17.504 pulau, berjajar mulai dari Pulau Sabang di sebelah barat sampai Pulau Merauke di sebelah timur, dan Pulau Miangas di sebelah utara sampai Pulau Rote di sebelah selatan. Tahukah kita bahwa baru 13.466 dari keseluruhan pulau tersebut yang sudah dinamai dan didaftarkan di PBB? Disertai dengan foto-foto menarik, Nusa Penjaga Indonesia adalah salah satu usaha untuk merengkuh dan memperkenalkan 92 pulau-pulau kecil terluar di Indonesia. Pulau-pulau tersebut memiliki peran penting dan vital dalam menjaga kedaulatan wilayah negara. Bila pulau yang menjadi titik awal pengukuran wilayah Republik Indonesia itu hilang, batas wilayah pun bergeser. Buku ini ingin menampilkan keindahan pulau-pulau kecil terluar dalam wilayah Republik Indonesia sekaligus memotret potensi tersembunyi pulau-pulau tersebut. Semoga Nusa Penjaga Indonesia makin diperhatikan dan dikembangkan sebagai penjaga yang kuat, sekaligus pintu masuk yang hangat bagi para tamu yang berkunjung ke Indonesia.
CATATAN TOKO bonus buku
setiap pembelian 2 buku gratis 1 buku pilihan kami. berlaku kelipatan (promo tidak berlaku untuk paket hemat & flazzsale)