Detail NIPPON KOMACHI / TEPUNG TERIGU JEPANG PROTEIN TINGGI
NIPPON KOMACHI / TEPUNG TERIGU JEPANG PROTEIN TINGGI
Kemasan : 500 gr REPACKED
Roti adalah makanan yang berbahan dasar utama tepung terigu dan air, yang di fermentasikan dengan menggunakan ragi namun ada juga yang tidak menggunakan ragi. Semakin hari semakin beragam bahan yang digunakan dalam mebuat adonan roti seperti; mentega, kuning telur, gula, susu dan sebagainya.
Bahan utama dalam membuat roti adalah tepung, namun ada beberapa jenis tepung yang dipakai dalam membuat roti. Salah satunya adalah komachi wheat flour atau tepung terigu komachi. Pada kesempatan kali ini, blog Puri Pangan Utama akan membahas tentang manfaatnya dari dalam membuat adonan roti.
Tepung terigu komachi berasal dari Jepang. Tepung terigu ini terbuat dari biji gandum pilihan oleh karena itu tepung ini memiliki kadar protein yang tinggi dibandingkan dengan tepung terigu lainnya.
Selain berprotein tinggi, Komachi wheat flour ini juga memiliki kadar gluten yang tinggi. Sehingga manfaat dari tepung ini bisa membuat adonan semakin elastis dan kenyal. Hasil akhirnya adalah roti yang lembut dan mengembang. Tepung terigu komachi ini sangat cocok dipakai dalam membuat adonan roti seperti donat, roti gulung dan beragam roti lainnya yang memiliki tekstur lebih lembut, halus dan juga tahan lama.