Mylanta bermanfaat untuk meredakan gejala sakit maag, mual, dan perut kembung. Obat ini tersedia dalam bentuk sirup dan tablet yang diminum.
Mylanta mengandung bahan aktif aluminium hidroksida, magnesium hidroksida, dan simethicone. Obat ini bekerja dengan cara menetralkan asam lambung sehingga rasa nyeri di ulu hati (sakit maag) akibat iritasi asam lambung berkurang.
Dosis dan Aturan Pakai Mylanta
Dosis Mylanta untuk tiap orang berbeda-beda, tergantung pada kondisi dan usia orang tersebut. Namun secara umum, dosis Mylanta adalah sebagai berikut:
Mylanta sirup Dewasa: 1-2 sendok takar (5-10 ml), 3-4 kali sehari.Mylanta tablet Dewasa: 1-2 tablet, 3-4 kali sehari.
Mengonsumsi Mylanta dalam bentuk sirup, pastikan untuk mengocoknya terlebih dahulu sebelum dikonsumsi. Beri jeda waktu jika Anda ingin mengonsumsi obat lainnya, yaitu 1 jam sebelum mengonsumsi Mylanta sampai 4 jam setelahnya.