Membaca Kisah, Menuai Himah by Dr. Zaprul Khan

Buku & Alat Tulis > Buku Non-Fiksi > Agama & Filsafat > Membaca Kisah, Menuai Himah by Dr. Zaprul Khan
  • Pengiriman Ekspres
  • Barang yang diperiksa
  • Bayar di tempat berlaku
  • Kualitas, Prestise
  • Pengembalian produk
  • Dukung pembuatan faktur

Detail Membaca Kisah, Menuai Himah by Dr. Zaprul Khan

Sebagian besar kisah yang ada dalam buku ini berisi kisah alegoris atau metaforis. Ada kisah tentang pohon mangga yang menyimbolkan cinta dan kasih sayang altruistik seorang ibu kepada anaknya yang sangat menyentuh hati. Ada kisah tentang raja cerdik yang menyimbolkan mengenai persiapan kita dalam menghadapi negeri keabadian akhirat.
Ada kisah mengenai patung pualam versus lantai pualam yang membawa pesan indah bahwa siapa pun yang istikomah nenyirami taman masa mudanya hari ini dengan air tekad semangat, perjuangan sepenuh hati, komitmen dan pengorbanan yang disertai doa yang tulus, insya Allah kebun kehidupannya kelak akan dihiasi dengan bunga-bunga prestasi dan mahkota indah yang sangat membanggakan.
Namun siapa pun yang malas menyirami taman masa mudanya hari ini dengan air tekad dan semangat yang menyala, dengan perjuangan dan pengorbanan, dengan komitmen sepenuh hati, niscaya di masa tua kelak akan menyaksikan kebun kehidupannya dipenuhi onak dan duri yang sangat menyakitkan. Ada pula kisah metaforis mengenai sebuah pensil yang menawarkan lima keistimewaan yang akan mengantarkan kita memahami kearifan hidup, menjadi orang yang arif bijaksana dan senantiasa berdamai dengan dunia.

+ Kondisi Buku : Segel ( Baru ) Original
+ Harga Toko 63.800>> Harga Promosi Dojo 51.100

Gambar produk

Membaca Kisah, Menuai Himah by Dr. Zaprul Khan
Membaca Kisah, Menuai Himah by Dr. Zaprul Khan