Detail Life On Radio - Viliny Lesmana & Iin Susanto
"Membiasakan karyawan untuk selalu berpikir positif dan out of the box, terus berinovasi, serta anti zona nyaman menjadi modal tersendiri bagi Radio Raka FM Bandung dalam menumbuhkan kesadaran atas perannya yang lebih besar sebagai bagian dari sebuah industri media massa dan menjadi agen perubahan (agent of change)."" - Lilik Oetama CEO Kompas Gramedia
“Media radio memiliki kekuatan dalam menanamkan imajinasi dan nilai–nilai positif di benak pendengarnya karena radio adalah ‘theatre of mind’. Hal ini dapat mendorong perubahan pemikiran dan perilaku khalayaknya ke arah yang lebih baik. Dengan visi misinya, yaitu mencerdaskan dan mencerahkan kehidupan bangsa, Radio Raka dan Sonora Bandung saya harapkan bisa menjadi salah satu benteng pencerahan di Indonesia.” - Rudiantara Menteri Komunikasi dan Informatika
"Radio Raka dan Sonora Bandung bagi kami memiliki ciri khas masing–masing. Semua program FIF GROUP baik maupun on air selalu terakomodasi dan berjalan dengan baik. Ide–ide apa pun yang kami sampaikan ke tim Raka FM dan Sonora Bandung tereksekusi dengan baik dan sesuai dengan harapan. Pesan saya, jagalah selalu kultur teamwork yang selama ini telah tumbuh di Raka & Sonora Bandung. Selamat dan semoga terus bertumbuh." -Sutjahja Nugroho Human Capital & GS Director FIF Group