Saat makan rendang, pernahkah Anda “tertipu” oleh lengkuas yang Anda gigit dengan mengira itu daging? Ya, banyak lelucon dan pengalaman menggigit lengkuas akibat ekspektasi daging yang besar dan nikmat.
Selain sebagai bumbu masakan, lengkuas ternyata punya banyak manfaat. Bumbu ini memiliki kandungan gizi yang beragam dan dipercaya berkhasiat mengobati bermacam penyakit. Lengkuas adalah akar dari tanaman Alpinia officinarum yang berasal dari Asia Selatan. Tanaman yang berkerabat dengan jahe ini berfungsi sebagai penyedap alami masakan serta penghilang bau ayam dan daging Lengkuas juga merupakan sumber berbagai antioksidan dan zat fitokimia yang berguna bagi tubuh. Beberapa di antaranya yaitu beta-sitosterol, galangin, emodin, quercetin, dan polifenol.
Berbagai manfaat lengkuas bagi kesehatan 1. Mengobati diare 2. Mencegah infeksi 3. Mengurangi risiko tumor dan kanker 4. Meredakan peradangan dan nyeri 5. Meringankan gejala asma 6. Meredakan batuk, sakit tenggorokan, dan suara serak 7. Membantu mengobati luka bakar
Cara paling aman untuk menggunakan lengkuas yakni menambahkannya ke dalam masakan. Konsumsi berlebihan bisa menjadi penyebab mual. Jadi, gunakan seperlunya dan jangan berlebihan agar Anda bisa mendapatkan manfaatnya tanpa efek samping. Kami menjual bubuk lengkuas sehingga memudahkan dalam memasak, dan penyimpanan yg lebih lama. di cek out yuk kak