FYI~ Esens vanila atau vanilin bubuk (Vanilli berwarna putih yang beredar dipasaran) selama ini dalam masakan kue anda merupakan perasa buatan yang diolah dari bahan2 kimia. Adapun ekstrak vanila (biasanya produk import) merupakan hasil rendaman biji vanila organik dengan alkohol (biasanya Vodkarum)
Sebagai salah satu eksportir terbesar vanilla bean, masyarakat Indonesia seharusnya lebih memilih menggunakan vanilla bean ataupun vanilla ekstrak 100% daripada menggunakan essens ataupun vanilli bubuk sintetis yang banyak beredar di pasaran :)
Mengapa? karena aroma yang ditimbulkan lebih wangi dan tentunya lebih sehat karena bebas bahan pengawet.
i Vanilla Bean Paste i (Pasta Vanila) merupakan campuran biji-biji vanila dan ekstrak yang direndam dalam sirup alami yang keluar dari batang vanili dan biji2 itu sendiri. Satu sendok vanilla bean paste sama dengan satu batang vanila utuh.
*Mohon diperhatikan, bahwa pasta vanilla kami tidak kental. Kami menggunakan 100% vanilla bean dan tanpa menggunakan campuran kimia lainnya untuk mendapatkan tingkat kekentalan tertentu.