Detail Kue Sagon Kelapa Asli Sagon Kotak Tanpa Pengawet PIRT 2053173010077
Kue Sagon Kelapa Asli Sagon Kotak Tanpa Pengawet PIRT 2053173010077
Kue Sagon adalah sejenis Kue Kering yang pada zaman dahulu banyak dibuat dari campuran kelapa yang diparut halus dan tepung Sagu, namun di beberapa daerah kini dibuat dari tepung Ketan maupun tepung Kanji. Dua bahan utama berupa parutan kelapa dan tepung tersebut dipadatkan di loyang khusus yang umumnya berbentuk setengah lingkaran. Namun di beberapa daerah, seperti di Wonosobo, Sagon berbentuk lingkaran. Sagon dikenal di Indonesia, utamanya di banyak daerah di pulau Jawa dan Sumatera.
Citarasa yang dihasilkan cenderung gurih dan manis dan biasanya ditaburi bahan tambahan berupa gula pasir sebagai topping. Aroma Sagon yang harum dari karamelisasi bahan-bahannya menjadi ciri khas Sagon yang biasanya dibakar langsung di atas tungku arang. Ketika dimakan, Sagon yang cenderung memiliki tekstur keras di luar, akan meleleh di dalam mulut.
Komposisi : - Sagu - Gula - Kelapa
Renyah & Gurih Tanpa Bahan Pengawet PIRT 2053173010077 Exp : 30 Sept 2023