Spesifikasi : Dimensi : 75 x 57 x 25 mm Warna : Hijau Army
Kompas ini memiliki garis lembut dengan posisi vertikal yang fungsinya untuk membidik arah sasaran dan menentukan berapa derajat posisi sasaran dari arah si pembidik. Berikut cara penggunaanya:
1. Buka kompas bidik, tegakkan penutup kompas.
2. Pegang kompas dengan posisi sejajar.
3. Masukkan jempol ke handle pengait.
4. Arahkan posisi ke objek yang akan dibidik.
5. Dekatkan mata pada lensa kompas untuk mempermudah bidikan objek.
6. Perhatikan jarum penunjuk, dan angka sudut yang ditunjukkan oleh jarum tersebutlah yang disebut sebagai Azimut.
Note: Azimut adalah sudut putar dari arah Barat hingga Timur. Sebagai referensi sudut nol dipakai arah mata angin Utara. Tanda (+) berarti arah putar searah jarum jam dari sudut nol, tanda (-) untuk arah sebaliknya. Sebagai contoh, dari sudut nol ke arah Timur tepat adalah 90 derajat, dan Barat adalah sudut -90 derajat.
Desain dari kompas ini sangat proper untuk anda yang suka bertualang, bobot yang tidak terlalu berat aan akurat dalam menunjukan arah mata angin.