Hobi & Koleksi > Perawatan Kesehatan Hewan > Perawatan Kesehatan Hewan Lainnya > KETO STOP 350 ml | Obat KETOSIS Peningkat Energi Instan pada Ternak Sapi Ambruk | Apoternak
Detail KETO STOP 350 ml | Obat KETOSIS Peningkat Energi Instan pada Ternak Sapi Ambruk | Apoternak
Video perkenalan produk KETO STOP 350 ml | Obat KETOSIS Peningkat Energi Instan pada Ternak Sapi Ambruk | Apoternak. Sumber: Shopee.
KETO STOP
Keto stop merupakan suplemen energy booster berupa mono propylene glycol yang berfungsi sebagai energy instan untuk mempercepat pemulihan ternak akibat kekurangan energy dan untuk pemulihan toksemia/keracunan pada ternak
Manfaat: - Mencegah dan Mengobati ketosis pada sapi - Mencegah dan Mengobati toksemia pada sapi, kambing, domba,dll
Dosis:
0,75 -1 ml per kg berat badan ternak. contoh : bila ternak berbobot 100 kg, maka dosisnya diberikan 100 ml.
Komposisi: Satu Botol Keto Stop berisi 350 ml, yg mengandung 100 % Propylene glycol.
APA ITU KETOSIS ?
Setiap ternak akan membutuhkan energi untuk kebutuhan hidupnya, bereproduksi, bergerak, menurunkan stres, menghasilkan susu, menghasilkan daging, hingga untuk menjalankan seluruh sistem metabolisme dalam tubuh. Energi itu diperoleh dari perombakan glukosa membentuk ATP (Adenosine Triphosphate), yang kemudian dirubah menjadi energi.
kondisi sapi akan mulai melemah apabila pada tubuh ternak kadar glukosanya turun. tubuhnya secara otomatis akan merespon cadangan karbohidrat yg ada untuk dirombak jadi glukosa, sehingga energi akan tetap ada.
Ketosis terjadi apabila karbohidrat tidak mencukupi, maka siklus metabolisme energi akan beralih dengan membongkar cadangan lemak yang ada pada jaringan adiposa untuk diubah menjadi karbohidrat berupa keton.
keton yang terlalu banyak menimbulkan efek negatif berupa : NAFSU MAKAN BERKURANG, PRODUKSAI SUSU MENURUN, LEMAS, NAMPAK LELAH, KURUS, SUSAH BIRAHI, SUSAH/LAMA BUNTING KEMBALI, DAYA TAHAN TUBUH TERHADAP PENYAKIT AKIBAT VIRUS DAN BAKTERI MENURUN.
dapat diambil pelajaran bahwa :
"Sebaik-baik perkara adalah yang tengah-tengah" ketika perkara yg terlalu berlebihan, disitu timbul penyakit. dan ingat, bahwa tuhan pencipta hewan pun telah menyiapkan obat dan solusinya dengan atau tanpa melalui perantara manusia.
KAPAN KONDISI TERNAK SERING MENGALAMI KETOSIS ?
di antaranya ciri dan kebiasaan sapi mengalami ketosis adalah: 1. ketika mau melahirkan (3 minggu sebelum) dan setelahnya (3 minggu) 2. proses menuju kebuntingan atau pada proses terjadi perubahan sistem metabolisme, juga pada masa kering kandang. 3. Pada sapi potong, maka kritis terjadi pada periode peralihan musim dan cuaca.
BAGAIMANA TANDA AWAL TERNAK AKAN MENGALAMI KETOSIS ? 1. Pakan Konsentrat yang tidak habis/tersisa 2. Produksi susu yang menurun 3. Nampak Lelah 4. Perut Kosong 5. Sering menempelkan kepalanya dengan tubuhnya.