Detail KACO PURE Pena Pulpen Gel 0.5mm Soft Touch Candy Tinta Hitam 5 PCS - K1015
Informasi Produk KACO PURE Pena Pulpen Gel 0.5mm Soft Touch Candy Tinta Hitam 5 PCS - K1015 Ingin menghasilkan tulisan yang rapi, presisi, dan bersih? Gunakan pulpen gel 0.5 mm dari KACO PURE ini untuk berbagai keperluan Anda. Pegangan yang lembut akan memberikan Anda kenyamanan saat proses menulis. Tidak hanya menulis, tipe ujung yang cukup tajam membuat pulpen gel ini cocok untuk keperluan ilustrasi seperti doodle. Hasil gambaran akan semakin detail lengkap dengan warna tinta hitam yang tajam.
Fitur Beri Hasil Maksimal Pulpen gel 0.5 mm banyak digunakan untuk menghasilkan tulisan yang rapi dan tajam berkat ujung pen yang tipis. Terlebih lagi, KACO PURE menambahkan sistem closure type retractable untuk menutup atau membuka ujung pulpen agar lebih aman saat digunakan.
Pegang dengan Nyaman Tidak ada lagi tangan yang tergelincir saat sedang menulis. Bagian pegangan pulpen gel ini dirancang menggunakan material lembut yang nyaman dipegang. Anda akan merasakan pengalaman menulis yang menyenangkan.
Berbagai Keperluan Dengan ukuran 0.5 mm dan ujung yang tajam, pulpen gel cocok digunakan untuk keperluan ilustrasi. Pulpen akan bekerja dengan baik pada detail-detail gambaran Anda. Cocok untuk Anda yang gemar membuat doodle, gift card, dan sejenisnya.
Hias dengan Sticker Tidak perlu bingung saat pulpen menghilang karena Anda akan mendapatkan 5 buah pulpen sekaligus. Terdapat satu set sticker dengan ukuran mini yang bisa Anda tempelkan ke masing-masing pulpen.
Kelengkapan Produk Rincian yang Anda dapatkan untuk pembelian produk ini: 5 x KACO PURE Pena Pulpen Gel 0.5mm Soft Touch Candy Tinta Hitam - K1015 1 x Set Sticker Spesifikasi KACO PURE Pena Pulpen Gel 0.5mm Soft Touch Candy Tinta Hitam 5 PCS - K1015 Material Acrylonitrile Butadiene Styrene Model Tipe: Gel Rollerball Ukuran: 0.5 mm Tipe Ujung: Tajam Dimensi Panjang: 14.5 cm Diameter: 1 cm Warna Tinta Hitam