JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY

Buku & Alat Tulis > Buku Non-Fiksi > Hobi > JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY
  • Pengiriman Ekspres
  • Barang yang diperiksa
  • Bayar di tempat berlaku
  • Kualitas, Prestise
  • Pengembalian produk
  • Dukung pembuatan faktur

Detail JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY

Salah satu yang menarik dalam buku ini diuraikan sejarah grafiti di Yogyakarta dan sekitarnya, disebutkan grafiti tertua ditemukan di goa Jatijajar tahun 1926 ditulis oleh para wisatawan yang berkunjung saat itu. Grafiti di masa perjuangan sekitar tahun 1945-an menjadi sarana ekspresi pejuang. Di masa Orde baru seni jalanan berupa baliho banyak menghiasi kota Yogyakarta. Seni jalanan pun marak di Yogyakarta tahun 1980-an dengan kehadiran anak-anak geng yang menggunakan graffiti, (nama-nama geng: JOXZIN, QZR, TRB). Grafiti muncul di Yogyakarta akhir 1990 dominan visual berbasis huruf (tag), seperti modifikasi tipografi yang diberi dimensi dan warna. Baru pada tahun 2000 seni jalanan mulai beralih dari tren modifikasi huruf (tag) ke arah visualisasi yang lebih beragam. Teknis visualisasi pun menggunakan media beragam pula, mulai dari cat secara manual dengan kwas dan cat, kemudian menggunakan spray painting, bahkan sudah menggunakan digital print. Tahun 2000-an juga menandai era kelompok seni jalanan, pada saat itu tak kurang dari 25 kelompok street art secara progresif beraktifitas secara sporadis dan ilegal, dengan pembagian wilayah kerja masing-masing komunitas.
.
Seni jalanan pun tak luput dari sejarah pergerakan mahasiswa di Yogyakarta sejak tahun 1989 menggunakan medium dinding dan aspal sebagai penyampai aspirasi dan tuntutan, seperti kerja yang dilakukan Lembaga Budaya Kerakyatan Taring Padi. Kelompok-kelompok lain yang juga yang mempelopori perkembangan seni jalanan seperti misalnya kelompok Apotik Komik, Jogja Mural Forum.

CATATAN TOKO
bonus buku

setiap pembelian 2 buku gratis 1 buku pilihan kami. berlaku kelipatan (promo tidak berlaku untuk paket hemat & flazzsale)

Gambar produk

JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY
JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY
JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY
JALAN SENI JALANAN YOGYAKARTA - SYAMSUL BARRY