1. Implora Nudes Nail Polish Warna nude selalu menjadi incaran setiap wanita. Tak hanya lip products saja yang memiliki varian warna nude. Implora Nail Polish pun tak ketinggalan juga menghadirkan varian warna nudes ini. Untuk kulit gelap bisa mencoba menggunakan Implora Nude Nail Polish nomer 06 yang memiliki aksen coklat tua atau 04 yang memiliki aksen warna ungu tua, dengan tampilan warna yang kuat bisa memberikan nail bed sedikit aksen yang dalam. Kemudian pemilik kulit sawo matang bisa memilih menggunakan nomor 02 dengan warna ungu yang tidak terlalu kuat dan hindari warna beige agar kuku mu tidak terlihat pucat. Selanjutnya untuk kulit kuning langsat, kamu bisa memilih menggunakan warna nude apa saja. Terakhir pemilik kulit putih, kamu bisa memilih menggunakan warna nudes 03 dan 01 ya.
2. Implora Red Nail Polish Tak sedikit perempuan yang merasa tidak percaya diri tampil dengan cat kuku bewarna merah karena warnanya yang terlalu mencolok. Warna merah biasanya digunakan saat acara formal pada malam hari seperti pesta pernikahan dan lainya. Tapi sebenarnya warna merah juga bisa kamu gunakan untuk look sehari-hari kamu lho. Warna merah bisa kamu padu padankan dengan varian warna lainnya dari seri Nail Polish Wonder agar menghasilkan kuku yang lebih ciamik. Dalam varian Implora Red Nail Polish juga ada varian glitter yang bisa kamu tambahkan sebagai coat agar terlihat lebih mewah.
3. Implora Wonder Nail Polish Dari keempat varian nail polish yang ditawarkan Implora, varian wonder hadir dengan 6 warna yang menarik mulai dari warna ungu, hijau, tosca, kuning, pink, dan putih. Warna-warnanya yang cerah ini bisa kamu padu padankan dengan outfit yang sedang kamu gunakan sehari-hari. Atau kamu bisa membuat kukumu tampil lebih colourful atau warna warni dengan menggunakan semua varian. Untuk hasil lebih maksimal jangan lupa gunakan lapisan clear atau bening sebagai lapisan terakhir.