WARNA DONGKRAK DIKIRIM SESUAI KETERSEDIAAN (kuning dan merah)
Kami menjual Dongkrak Botol dengan berbagai kapasitas, mulai dari 2ton, 3ton, 5ton, 10ton, 15ton, 20ton,30ton, 32 ton hingga 50 ton. Setiap dongkrak akan diberikan SATU besi tongkat.
Tolong diperhatikan hal di bawah ini dalam menggunakan dongkrak hidrolik:
1. MENAIKKAN DONGKRAK
sebelum diengkol untuk menaikkan dongkrak, mohon cek terlebih dahulu baut pengunci yang terdapat di bagian dasar. Putar ke kanan sampai kencang. Putar ulir yang di atas ke kiri untuk mendapatkan tinggi maksimal, baru setelahnya engkol secara perlahan.
2. MENURUNKAN DONGKRAK
Putar baut pengunci yang terdapat di bagian dasar ke kiri sedikit saja, dongkrak akan turun karena tekanan dari atas. Sesudah dongkrak turun, baut pengunci diputar kembali ke kanan supaya oli tidak bocor.
PERHATIAN: Apabila baut pengunci diputar ke kiri sampai terlalu longgar atau jika tidak ditutup kembali ke kanan, maka oli bisa tetap rembes keluar.
Semua barang yang kami kirimkan ke pembeli sudah kami cek dan test terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada kebocoran pada dongkrak