Detail Disflatyl 40 Mg 10 Tablet - Obat Pereda Kembung dan Gas Lambung
Penjelasan Singkat : - Pereda kembung dan gangguan pencernaan akibat penimbunan gas - Membantu mengurangi kadar gas berlebih - Membantu meredakan sakit perut akibat kembung
Gangguan pencernaan cenderung dikaitkan dengan penimbunan udara dan gas yang berlebih yang ada dalam saluran cerna. Gejala yang biasanya timbul aalah perasaan tertekan, tegang, dan perasaan penuh dalam perut bagian atas, sendawa, kembung, perasaan sakit dan juga kejang usus. Karena tegangan dalam usus, mendorong diafragma ke atas secara mekanis, menyebabkan gangguan-gangguan terhadap jantung dan sesak napas (gastrocardiac syndrome).
Disflatyl merupakan tablet kunyah yang mengandung simethicone yang berfungsi untuk membantu meringankan gangguan pencernaan seperti kembung dan penimbunan gas.
Khasiat : Meredakan kembung dan rasa tidak nyaman diperut karena gas yang berlebihan
Cara Pakai : Dewasa : 3 x 2 tablet per hari, dikunyah sesudah makan dan sebelum tidur sesuai kebutuhan atau sesuai petunjuk dokter. Dosis Maksimal : 500mg/24 jam dengan anjuran dan pengawasan dokter. Kunyah tablet dengan baik sebelum menelan.
Kontra indikasi : Jangan diberikan pada pasien yang hipersensitif terhadap Simethicone atau komponen lain dari obat ini
Komposisi : Tiap tablet kunyah mengandung Simethicone ........................................ 40 mg