Kesehatan > Suplemen Makanan > Suplemen Makanan Lainnya > Dhavit sirup 60 ml
  • Pengiriman Ekspres
  • Barang yang diperiksa
  • Bayar di tempat berlaku
  • Kualitas, Prestise
  • Pengembalian produk
  • Dukung pembuatan faktur

Detail Dhavit sirup 60 ml

Deskripsi:

Dhavit merupakan suplemen multivitamin yang digunakan untuk terapi suportif agar daya tahan tubuh meningkat dan memulihkan kondisi setelah sakit.
Dhavit mengandung berbagai bahan aktif dengan mekanisme kerja sebagai berikut :

Vitamin A bersifat larut dalam lemak dan berasal dari dua sumber yaitu Retinoid dari hewan dan Beta-karoten dari tanaman yang dapat membantu sel bereproduksi secara normal dan bermanfaat untuk kesehatan mata dan bersifat antioksidan.

Vitamin B Kompleks (B1, B2, B6, B12) berfungsi dalam menjaga kesehatan kulit, mata, dan sistem saraf. Selain itu dapat membantu proses dalam membentuk hemoglobin atau sel darah merah.

Vitamin D merupakan nutrisi yang dibentuk di dalam tubuh dengan bantuan sinar matahari diserap melalui kulit. Vitamin D adalah vitamin larut lemak yang dibutuhkan tubuh untuk menjaga kadar kalsium dan fosfat yang penting bagi pembentukan serta perlindungan tulang dan gigi.

DHA Powder berfungsi dalam meningkatkan perkembangan otak, otot, jaringan saraf dan sistem kardiovaskular.

Kurkumin 95% (Temulawak) diketahui dapat merangsang produksi cairan empedu yang penting digunakan untuk mencerna makanan sehingga proses pencernaan lancar dan perut cepat kosong. Hal tersebut dapat membuat rasa lapar muncul lebih cepat dan meningkatkan nafsu makan anak.

Indikasi / Manfaat / Kegunaan:

Membantu memelihara daya tahan tubuh


Komposisi:

Tiap sendok takar 5 ml mengandung : vitamin A 1500 IU; vitamin D 125 IU; vitamin B1 3 mg; vitamin B2 2 mg; vitamin B6 5 mg; vitamin B12 5 mcg; vitamin C 50 mg; beta karoten 10 % 4 mg; dekspantenol 3 mg; DHA Powder 32 mg; kurkumin 95% 1mg; prebiotik 500 mg

Gambar produk

Dhavit sirup 60 ml
Dhavit sirup 60 ml