Detail Daun Herbal SWEET BASIL - Bibit Tanaman Herbal Rempah Sweet Basil - Ocimum Basilicum
Tanaman yang dikirim sesuai dengan gambar Tanaman sehat dan bebas penyakit Perawatan penyiraman 2 Hari 1x Media tanam yang dianjurkan tanah dan sekam padi mentah 2:1 Dapat tumbuh di dataran rendah hingga dataran tinggi
Basil merupakan tanaman dengan nama Ocimum basilicum dari keluarga Lamiaceae. Di Indonesia, basil dikenal dengan nama selasih, meski sebenarnya tidak semua jenis tanaman basil adalah selasih. Basil merupakan tanaman rempah-rempah yang dapat digunakan daun, bunga dan bijinya. Basil memiliki bau yang khas, dengan bentuk yang mirip kemangi sehingga banyak orang yang mengira bahwa basil dan kemangi itu adalah sama. Basil biasa digunakan untuk makanan khas Italia, China India dan Thailand. Di Indonesia, basil sering digunakan bijinya sebagai bahan campuran minuman. Di beberapa tempat, basil juga digunakan untuk upacara keagamaan dan aroma terapi. Penggunaan basil sebenarnya tidak hanya digunakan untuk bahan makanan semata. Selain berfungsi sebagai rempah, basil ternyata memiliki banyak kandungan nutrisi atau gizi sehingga dapat memberikan manfaat untuk kesehatan. Hal tersebut didukung dengan banyaknya penelitian tentang kandungan dan manfaat daun basil.