Makanan kering untuk kucing dewasa semua ras usia 6 bulan keatas. Diproduksi oleh Daejoo Pet Korea yang merupakan produsen makanan hewan kesayangan sejak tahun 1962 dan salah satu pabrikan makanan hewan kesayangan yang terbesar di Korea Selatan.
Diformulasikan berdasarkan anjuran dokter hewan dan pengayom satwa. Diolah dari daging ayam dan ikan segar (bukan daging beku, daging dikeringkan, atau daging sisa/tetelan) untuk memberikan nutrisi yang optimal sehingga kucing tumbuh sehat, aktif dan berumur panjang.
Proses pengolahan tidak menggunakan bahan pengawet maupun pewarna, sehingga aman untuk kucing yang pencernaannya sensitif. Menghindari resiko alergi baik diare maupun masalah kulit dan rambut. Bentuk kibbles segitiga berukuran max 1 cm menyesuaikan bentuk rahang kucing. Dibentuk tipis dan renyah sehingga mudah dikunyah, mengurangi resiko tersedak, sekaligus membantu merangsang pertumbuhan gigi dan rahang yang kuat. Dengan tambahan asam lemak Omega 6 dan 3 yang baik untuk mata dan rambut, tambahan taurine untuk mata, otak dan sistem kekebalan tubuh yang baik.