Cabe Jawa Kering (1kg) / Cabe Jamu / Puyeng / Lada Panjang / Piper retrofractum Vahl / Javaneese long pepper
Cabe Jawa Kering (1kg) / Cabe Jamu / Puyeng / Lada Panjang / Piper retrofractum Vahl / Javaneese long pepper
Deskripsi singkat
Makanan & Minuman > Bahan Pokok > Rempah-rempah > Cabe Jawa Kering (1kg) / Cabe Jamu / Puyeng / Lada Panjang / Piper retrofractum Vahl / Javaneese long pepper
Detail Cabe Jawa Kering (1kg) / Cabe Jamu / Puyeng / Lada Panjang / Piper retrofractum Vahl / Javaneese long pepper
Beberapa manfaat cabai jawa untuk kesehatan adalah sebagai berikut:
1. Antioksidan dan Antikangker Kandungan piperin dan polifenol yang dapat berfungsi sebagai antioksidan. Piperine dapat melindungi sel dari kanker dengan meningkatkan aktivitas enzim antioksidan seperti superoksida dismutase, katalase dan glutation peroksidase.
Berdasarkan uji antisitotoksik terhadap sel kanker payudara, Cabai Jawa diasumsikan memiliki potensi dalam mencegah perkembangan sel kanker payudara.
2. Memperbaiki pencernaan Piperin dalam cabai jawai dapat membantu memperbaiki pencernaan dengan cara menstimulasi enzim pada usus dan pankreas
3. Memiliki efek antihiperlipidemia Hasil pengujian kadar kolesterol pada tikus jantan menunjukkan bahwa ekstrak Cabai Jawa dapat mencegah kenaikan kadar kolesterol dalam darah. Kandungan beta-sitosterol menyebabkan hambatan terhadap penyerapan kolesterol sehingga dapat menurunkan kadar kolestrol dalam darah. Piperin yang terkandung dalam Cabai Jawa dapat meningkatkan pembakaran kalori dengan cara meningkatkan metabolisme dalam tubuh, yang berarti juga dapat menurunkan berat badan
4. Efek antidepresan Piperin dalam Cabai Jawa memiliki efek antidepresan dengan cara meningkatkan kadar serotonin di hipotalamus dan hippocampus sehingga dapat mengurangi gejala depresi.
5. Meningkatkan Stamina dan sebagai Afrodisiak (penambah syahwat) Berdasarkan penelitian klinis yang dilakukan pada tikus dan manusia, cabai jawa terbukti dapat meningkatkan libido dan kadar testosterone pada pria yang mengalami infertilitas (gangguan kesuburan). Senyawa yang bertanggungjawab terhadap aktivitas ini adalah betasitosterol. Peningkatan kadar testosterone juga dapat memperbaiki komposisi lemak tubuh dan profil lipid sehingga dapat mencegah terjadinya jantung koroner.
BPOM RI 2010 telah memasukkan Cabai Jawa sebagai sumber sediaan afrodiasaka obat asli Indonesia
6. Efek analgesik dan antipiretik Pengujian efek analgesik dan antipiretik dilakukan dengan menggunakan mencit galur. Piperin yang terdapat di dalam cabai jawa terbukti dapat memberikan efek analgesik dan antipiretik dengan cara menghambat aktivitas enzim penyebab nyeri dan demam yaitu siklooksigenase (COX) dan 5-lipooksigenase (5-LOX).
7. Sebagai antidiare Cabai Jawa juga memiliki aktivitas antispasmodik yang dapat menurunkan kejang otot pada sistem pencernaan
8. Mencegah ulcers (ulkus/luka) Kandungan piperin dapat mencegah pembentukan ulcers. Efektif digunakan untuk ulcers yang disebabkan karena stress, asam lambung atau akibat penggunaan obat NSAID seperti indomethacin dalam jangka waktu yang lama.
Piperin juga dapat menghambat pertumbuhan Helicobacter Pylori yang merupakan bakteri penyebab terjadinya ulcers peptic (tukak lambung)