Buku & Alat Tulis > Buku Anak-Anak > Buku Anak-Anak > BUKU ANAK JANA TAK MAU TIDUR
  • Pengiriman Ekspres
  • Barang yang diperiksa
  • Bayar di tempat berlaku
  • Kualitas, Prestise
  • Pengembalian produk
  • Dukung pembuatan faktur

Detail BUKU ANAK JANA TAK MAU TIDUR

Buku cerita adalah buku yang dikeluarkan oleh penerbit berisi cerita termasuk cerita bergambar, misalnya buku cerita anak, buku-buku silat, komik, dan lain-lain. Buku cerita bergambar merupakan pilihan yang baik dalam mengembangkan kemampuan bahasa anak. Dengan membacakan buku cerita bergambar secara bersama- sama dapat memberikan intervensi dalam pengembangan kosakata anak.

Nah, salah satu buku cerita bergambar yang menarik dan memberi pengalaman baca nan seru adalah buku cerita yang berjudul “Jana Tak Mau Tidur” karya Eka Tulianti. Buku ini menceritakan seorang anak perempuan bernama Jana yang tidak mau tidur. Para pembaca cilik akan dibawa melewati berbagai emosi: dari penasaran, tegang, (sedikit) takut, sampai terhibur. Kolaborasi teks yang minim (tapi pas dan sesuai porsi) dengan goresan ilustrasi charcoal yang monokrom dengan apik berpadu, membawa kita ke satu malam yang seru di rumah Jana, sang gadis kecil yang tidak mau tidur. Satu lagi elemen yang unik dalam buku ini adalah bunyi. Buku ini tidak mengeluarkan suara. Namun, rasanya seperti demikian, karena torehan keterangan suara yang mengalun di berbagai penjuru halaman buku bak menjadi “sound effect” yang efektif menggema di kepala pembaca.

Buku ini merupakan sarana pembelajaran membaca dan pemahaman untuk Pendidikan Dasar kelas awal. Buku ini disusun disertai ilustrasi gambar yang menarik dan bahasa yang mudah dipahami anak. isinya tentang cerita Jana kecil yang tidak bisa tidur.

Sinopsis
Malam sudah larut, tetapi Jana kecil tidak ingin tidur. Tiba-tiba, dia mendengar suara deng dong deng gung. Dia meninggalkan tempat tidurnya dan mengikuti suara itu. Kemudian, dia menemukan sebuah kejutan besar. Ayo, cari tahu kejutan apa yang menanti Jana!

Gambar produk

BUKU ANAK JANA TAK MAU TIDUR
BUKU ANAK JANA TAK MAU TIDUR