Detail BUKU 102 KIAT AGAR SEMANGAT BELAJAR AGAMA MEMBARA BEST SELLER
Sinopsis Buku : Buku ini adalah kumpulan 102 motivasi yang panas membara, meledak-ledak dan menggelegar untuk membakar semangat anda belajar ilmu syar’i (agama).
Siapapun anda, dan berapapun usia anda, jika semangat belajar anda masih menyala, maka buku ini adalah buku yang sangat tepat untuk membesarkan nyala api semangat anda untuk belajar ilmu agama.
Jika semangat belajar anda telah mati, bacalah buku ini! Anda pasti mendapati semangat belajar itu -dengan izin Allah- akan menyala kembali. Anda akan tersadar untuk menebus kelalaian anda selama ini. Anda akan menjadi orang yang keranjingan belajar ilmu syar’i.
Jika anda kadang-kadang malas untuk belajar agama -baik dengan mengahadiri kajian, membaca buku, bertanya dsb- bacalah buku ini! Anda akan dibuat malu oleh semangat pengorbanan para ulama Salaf yang tidak mengenal waktu ketika mereka belajar ilmu syar’i. Kisah-kisah menakjubkan yang mungkin oleh sebagian orang dianggap dongeng, padahal benar-benar terjadi dan suatu kenyataan sejarah.
Jika nurani anda masih hidup, semangat kebaikan anda masih menyala, kecintaan anda kepada ilmu agama masih mekar -merona, maka suatu GARANSI, setelah membaca buku ini -dengan taufik dari Allah- anda akan tergila-gila belajar ilmu syar’i.
Raihlah salah satu buah ilmu syar’i, yaitu memiliki derajat tinggi di sisi Allah dan di sisi manusia, bahkan lebih tinggi dari derajat menteri dan raja. Siapapun anda saat ini. Maka bersegeralah!
Penerbit :Pustaka eLBA Penulis : Abul Qa’qa’ Muhammad bin Shalih Alu Abdillah ISBN : 979266710-5 Ukuran : 16x24 cm Total halaman : 284hlm Cover : Softcover Kertas : HVS 70gram Berat : 297gram