Detail Bibit Rambutan Garuda Besar Hasil Okulasi Siap Berbuah
Video perkenalan produk Bibit Rambutan Garuda Besar Hasil Okulasi Siap Berbuah. Sumber: Shopee.
Selamat datang di toko "ggg_tanamanbuah" Penyuplai tanaman terbesar di kabupaten Kediri dan Nganjuk
Rambutan Garuda Bibit Tanaman, Rambutan yang sering dijuluki "rambutan raksasa" ini berasal dari daerah Sungai Andai, Kalimantan Selatan. Rambutan ini sudah dilepas sebagai varietas unggul. Ukurannya paling besar di antara jenis rambutan yang lainnya. Panjang buahnya mencapai 7 cm, dengan diameter sekitar 3 cm. Bentuknya agak lonjong dan warnanya merah menyala. Rambut buahnya berukuran panjang, agak rapat, dan berwarna merah dengan ujung kekuningan. Daging buahnya ngelotok, berwarna putih dengan ketebalan bisa mencapai 7 mm. Keunikannya, selain manis, rasa rambutan ini juga agak gurih dan daging buahnya paling kering dibandingkan rambutan jenis lainnya. Produktivitasnya per pohon 3.000 - 4.000 buah atau 200-270 kg per tahun.
Tidak perlu khawatir bibit layu Pengiriman kami dari sabang sampai merauke Dari Aceh sampai Papua Sebelum di kirim bibit sudah kami karantina + sebelum di kirim sudah kami berikan vitamin terlebih dahulu Silahkan di chekout.