bibit bunga teh Telang

Perlengkapan Rumah > Taman > Bibit & Umbi > bibit bunga teh Telang
  • Pengiriman Ekspres
  • Barang yang diperiksa
  • Bayar di tempat berlaku
  • Kualitas, Prestise
  • Pengembalian produk
  • Dukung pembuatan faktur

Detail bibit bunga teh Telang

Namanya, telang ungu. Pada pelayaran ke Pulau Ternate abad 17, Jacob Breyne terpesona pada tanaman merambat berbunga ungu ini. Selanjutnya, tanaman ini dinamai Clitoria ternatea, karena spesimen berasal dari Ternate.

 Kini, selain di Indonesia, diketahui tanaman ini tumbuh bagus di khatulistiwa Asia, termasuk Asia Selatan, dan Asia Tenggara. Ia juga menyebar dan berkembang di Afrika, Amerika, dan Australia.

 Akar telang diketahui banyak menghasilkan nodul atau benjolan pada akar yang merupakan tempat bakteri mengikat nitrogen. Beberapa penelitian memperlihatkan tanaman ini bisa menyehatkan lahan kritis. Percobaan di sebuah lahan, pada usai 180 hari ditanami telang, kandungan organik, N, P, dan K pada tanah meningkat tajam.

Dalam bidang medis, manfaat tanaman telang cukup menjanjikan. Beberapa percobaan pada binatang memperlihatkan ekstrak jaringan telang bisa memperlancar air seni, meningkatkan daya ingat, dan antiasma. Juga, antiradang, pereda nyeri, penurun panas, antidiabet, mengurangi kolesterol, mengurangi peradangan sendi, antioksidan, dan menyembuhkan luka.

 

Gambar produk

bibit bunga teh Telang
bibit bunga teh Telang
bibit bunga teh Telang
bibit bunga teh Telang