Detail Aktivitas Menulis Anak Balita JILID 2 - Board Book
Melanjutkan kesuksesan buku Aktivitas Menulis Anak Balita (AMB) seri pertama yang sampai saat ini tembus 9000 pcs, Alhamdulillah sebentar lagi akan terbit seri ke dua Aktivitas Menulis Anak Balita (AMB2)
Buku ini materinya lebih tinggi (naik levelnya), buku ini sangat rekomendasi bagi anak-anak yang suka tantangan, suka memecahkan sesuatu yang sulit diusianya (4-7 tahun). Tentunya hal ini akan merangsang perkembangan otak anak. Memegang pensil, menulis & beikir aktivitas yang akan dilalui ketika anak menggunakan buku ini.
Apa saja sih materi buku AMB2 kita cek ya :
1. Menuliskan Identitas Diri 2. Menyusun pertumbuhan pohon 3. Menulis & mencocokkan jenis profesi 4. Mencari jalan hewan karnivora, omnivora & herbivora menemukan makanannya 5. Mencari asal makanan 6. Mencari jalan menuju Istana 7. Mencari kata, melengkapi kata dg tema olahraga 8. Menuliskan alat transportasi 9. Mengisi TTS tema bagian tubuh & angkasa 10. Mengenal seimbang, lebih besar & lebih kecil 11. Mengenal bilangan & menuliskan nominal uang 12. Memecahkan soal cerita 13. Belajar menuliskan waktu/jam 14. Menulis huruf sambung 15. Menyempurnakan gambar & mencari perbedaan gambar
Apasih perbedaan AMB1 & AMB2?
AMB 1 Buku AMB1 merupakan buku aktivitas menulis dasar, spt menarik garis, menulis angka, huruf, mencari jalan dan game/quiz sederhana.
AMB 2 Sedangkan AMB2 merupakan tingkat level berikutnya dg tingkat kesulitan yg lebih tinggi, berlatih fokus, teliti. Materi spt menulis huruf sambung, melengkapi kata.