Detail Akal Sehat dan Ancaman Nuklir - Bertrand Russell
Deskripsi Akal Sehat dan Ancaman Nuklir - Bertrand Russell Common Sense and Nuclear Warfare tetap merupakan buku sangat penting mengenai ancaman nuklir. Dengan prakata baru dari Ken Coates, Ketua Badan Perdamaian Bertrand Russell, buku ini menjadi penting dan mesti dibaca oleh pendukung Russell dan semua orang yang tertarik pada sejarah pasca perang.
Common Sense and Nuclear Warfare mempersembahkan wawasan tajam Russell atas ancaman konflik nuklir dan apa yang harus dilakukan untuk mencegahnya. Ditulis pada masa puncak Perang Dingin, buku ini sangat penting untuk memahami keterlibatan Russell dalam Kampanye Perlucutan Senjata Nuklir dan hasratnya untuk mewujudkan perdamaian semasa hidupnya. Russell berpendapat satu-satunya jalan untuk menghentikan ancaman perang nuklir adalah menghentikan perang itu sendiri.
CATATAN TOKO bonus buku
setiap pembelian 2 buku gratis 1 buku pilihan kami. berlaku kelipatan (promo tidak berlaku untuk paket hemat & flazzsale)