Memiliki nama ilmiah Cucumis metuliferus, kiwano adalah buah khas Afrika. Buah kiwano ini unik, pada kulitnya banyak terdapat tonjolan seperti tanduk, mirip buah naga
Sebagian orang ada yang menyebut kiwano sebagai melon tanduk. Namun di negaranya, kiwano disebut dengan African horned cucumber. Sedangkan di Zimbabwe, kiwano dikenal sebagai gakachika.
Buah berbentuk oval ini memiliki perpaduan dari beberapa buah-buahan, lo. Lihat saja ketika dibelah dua. Kiwano akan memperlihatkan isinya yang berair, berbiji seperti mentimun, serta berserat hijau. Nah, Ketika buah tersebut dimakan, maka kita akan merasakan kombinasi segar, seperti memakan buah pisang, lemon, mentimun dan markisa.