Ensiklopedia Akhlak Mulia ini berisi 29 akhlak baik yang dikupas secara detail dan tuntas. Mulai dari pengertian, ciri-ciri akhlak, cara mengamalkan, hingga penjelasan berdasarkan Alquran dan al-hadist. Di mana sama-sama kita ketahui, bahwa akhlak adalah suatu hal yang sangat penting, akhlak adalah sifat atau tingkah laku yang melekat pada diri seseorang yang dapat memunculkan perbuatan baik. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita mengenal apa saja akhlak-akhlak baik dan mencoba menjadikannya jati diri yang teraplikasi dalam keseharian. Buku ini ditulis oleh keluarga besar Komunitas Wonderland Family, di mana kami bersama-sama belajar tentang cara menulis, berdiskusi dengan Mba Ipop tentang konten yang sesuai hadist dan terbukti valid, serta saling memberi masukan dan mengoreksi bersama, hingga akhirnya bisa lahir buku sederhana yang insyaallah kaya manfaat ini.
+ Kondisi Buku : Segel ( Baru ), Original + Harga Toko 75.000 Harga Promosi Dojo 60.000